AUDI RS4

Pilih Mobil sesuai area tinggal
TYPE HARGA MOBIL CICILAN MULAI
AUDI RS4 AVANT 2.9 TFSI QUATTRO RP 3,100,000,000 61 jt-an
Simulasikan

Spesifikasi Mobil AUDI RS4

Audi RS4 mulai diperkenalkan ke masyarakat Indonesia pada acara Indonesia Interational Motor Show (IIMS) tahun 2013 silam. Mobil ini menggunakan teknologi mesin high-revving yang tidak beda dengan produk Audi lainnya dengan mesin V8.

Audi RS4 menggunakan mesin 2.9L twin turbo V6 berbahan bakar bensin. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 331 kW atau 450 hp pada 5.700 - 6.700 rpm. Audi mengklaim mesin ini mampu menghemat konsumsi bahan bakar hingga 11 kilometer per liter. Audi RS4 mampu berakselerasi dari kecepatan 0 kpj ke 100 kpj hanya dalam waktu 4,1 detik. Kecepatan maksimalnya sendiri tercatat hingga 250 kpj. Melihat bodinya, Audi RS4 memiliki ukuran tinggi 1.414 mm, panjang 4.782 mm, jarak sumbu roda 2.826 mm, dan lebar 2.022 mm. Pada bagian kaki-kakinya, mobil station wagon ini memiliki ukuran standar ban 265/65 dengan pelek 20 inci. 

Masuk ke dalam kabin, dari tempat duduk pengemudi terlihat panel instrumen standar tergantikan oleh layar 12,3 inci yang diberi nama Virtual Cockpit. Di tengah-tengah dashboard terpasang fitur hiburan berupa layar sentuh 10,1 inci. Dua tempat duduk di depan menggunakan jok dengan gaya bucket-style. Lantas untuk tempat duduk di belakangnya merupakan jok standar dilengkapi sandaran kepala untuk 3 penumpang. Seluruh jok dilapisi material kulit Nappa premium. Kapasitas bagasi Audi RS4 mencapai 505 liter dan bisa diperluas hingga 1.495 liter jika tempat duduk di baris kedua direbahkan. 

Fitur keselamatan pasif yang disematkan pada mobil ini antara lain adalah airbag yang terpasang di 8 titik dalam kabin. Sabuk pengaman pun sudah tersedia untuk pengemudi dan seluruh penumpang. Lantas untuk fitur keselamatan aktif antara lain ada Anti-lock Braking System (ABS), Brake Assist, Adaptive Cruise Control, Collision Avoidance, Lane-change and Exit Warnings, Lane-keep and Turn Assist, sensor benturan, serta sensor parkir.

Spesifikasi Audi RS4

Dimensi

  • Tinggi (mm) : 1.414
  • Panjang (mm) : 4.782
  • Jarak sumbu roda (mm) : 2.826
  • Lebar (mm) : 2.022

Detil Mesin

  • Isi silinder (cc) : 2.898
  • Tipe drive : all-wheel drive (AWD)
  • Jenis bahan bakar : Bensin
  • Jumlah silinder : 6
  • Konfigurasi Transmisi : Automatic 7-speed tiptronic