Mengusung slogan “Innovating Comfort Zone”, Wuling New Cortez kian memantapkan diri di jajaran MPV premium.
Lebih dari sekadar mobil keluarga, New Cortez 2022 garapan Wuling kini makin mempesona. Hal ini terlihat baik dari segi performa maupun fiturnya, tak kalah dari SUV.
Seperti apa keunggulan spesifikasi, performa, dan fitur New Wuling Cortez 2022 ini?
Simak ulasannya.
Meski tergolong kelas MPV, spesifikasi Wuling New Cortez sudah menggunakan mesin Turbo yang sama dengan di Wuling Almaz. Mesin ini memiliki 4 silinder inline, 16 katup, dan teknologi pembukaan katup DVVT yang setara dengan VVT-i ala Toyota.
Spesifikasi tersebut membuat New Cortez mampu mengeluarkan daya maksimum hingga 140 PS. Sedangkan torsinya mencapai 250 Nm, meski kubikasinya hanya 1.451 cc.
Spesifikasi |
New Cortez |
Tipe Mesin |
Turbocharged Engine, 4 silinder inline, DOHC, DVVT |
Isi Silinder |
1.451 cc |
Daya Maksimum |
140 PS/5.200 rpm |
Torsi Maksimum |
250 Nm/3.600 rpm |
Tentu hal tersebut merupakan poin penting dalam keunggulan New Cortez. Ini karena bahkan rivalnya seperti Veloz, memiliki daya maksimum tak sampai 100 PS dan torsi maksimum di bawah 150 Nm.
Hadir dalam 2 varian, CE & EX, keduanya sudah menggunakan transmisi CVT yang membuat perpindahan gigi lebih halus dan konsumsi bensin lebih irit.
Di atas kertas, spesifikasi sudah sangat memuaskan. Lalu, bagaimana performa di jalan?
Pada pengujian, New Cortez mampu mencapai kecepatan 100 km/jam hanya dalam 12,6 detik dari posisi berhenti. Termasuk cepat, tapi tidak begitu menonjol karena hanya unggul kurang dari 1 detik dari para rivalnya.
Selain itu, konsumsi BBM Wuling New Cortez juga termasuk irit dengan mencatatkan hingga 10-13 km/liter, sesuai jalurnya. Performa gesit dan bensin irit tentu membuat New Cortez menarik untuk dilirik.
Performa |
New Cortez |
Akselerasi 0-100 km/jam |
12,6 detik |
Konsumsi BBM (dalam kota) |
13 km/liter |
Konsumsi BBM (luar kota) |
10,3 km/liter |
Kapasitas tangki |
52 liter |
Eksterior Wuling New Cortez menawarkan desain yang berbeda dengan grille terpotong secara horizontal. Logo Wuling 5 diamonds tampak menonjol di garis tersebut.
Di bagian belakang, rear lamp yang memiliki aksen LED huruf C tampak menjadi poin unik. Sedangkan di bagian sisi, moulding terlihat standar saja. Namun, velg 16” yang berdesain two tone dengan gaya bold terlihat pantas untuk sebuah MPV premium.
Yang unik, di bagian atas terdapat electric sunroof layaknya SUV. Ini juga jadi poin tersendiri mengingat jarang ada di kelas MPV. Akan tetapi, ini hanya tersedia di varian New Cortez tertinggi, EX 1.5T LUX+.
Interior Wuling New Cortez merupakan definisi sebuah kesempurnaan untuk MPV.
Tak hanya memiliki kabin yang lapang dengan dimensi yang bongsor di kelasnya, fitur kenyamanan New Cortez cukup canggih dan lengkap untuk keluarga.
Dimensi |
New Cortez |
Panjang x Lebar x Tinggi (mm) |
4.780 x 1.816 x 1.755 |
Ground Clearance (mm) |
205 |
Jarak Poros Roda (mm) |
2.750 |
Bagasi |
274 liter |
Secara sekilas, panel interior New Cortez terlihat berkelas dengan desain corak bernuansa wood yang elegan. Ke belakang, rangkaian tempat duduk pun sudah berlapis leather premium yang nyaman.
Di bagian dashboard, head unit berukuran jumbo 10.25” cukup mengundang perhatian. Hal ini makin sempurna dengan kemudi yang sudah tilt steering, atmosphere lamp, dan seat adjuster electric.
Untuk kenyamanan penumpang, tersedia seat tray yang multifungsi di belakang jok baris pertama. Selain itu ada juga AC otomatis yang menyesuaikan dengan kondisi di dalam kabin.
Tetapi, yang paling membuat pesona Wuling New Cortez sulit ditolak adalah tersematnya teknologi WIND (Wuling Indonesian Command) dan IOV (Internet of Vehicle).
Dengan WIND, Anda bisa memberikan berbagai instruksi lewat suara dalam bahasa Indonesia. Hal ini termasuk mengatur aplikasi, volume, AC, jendela, hingga sunroof.
Sedangkan dengan IOV, Anda bisa memonitor dan mengontrol mobil dari jauh. Hal ini termasuk navigasi dan pelacakan, membuka serta mengunci, hingga mengatur AC.
Dari segi keamanan, fitur Wuling New Cortez sudah sangat mumpuni untuk kelas MPV premium.
Meski belum mengusung ADAS (Advanced Driver Assistance) dari Wuling, tapi fitur standar seperti ABS+EBD+VSC, hingga rear parking camera sudah tersedia.
Selain itu, ada juga fitur parking brake elektronik dan automatic vehicle holding yang sangat membantu saat berhenti di tanjakan atau turunan.
Khusus untuk varian EX, sudah tersedia fitur parking sensor, hill hold control, dan dual SRS side airbag untuk keamanan ekstra.
Meski fiturnya sudah begitu lengkap dan canggih, harga Wuling New Cortez 2022 tergolong murah. Anda bisa membawa pulang hanya dengan dana mulai dari Rp270 jutaan saja.
Terlebih jika Anda memesan melalui MUF Online Auto Show (MOAS), Anda bisa mendapatkan penawaran menarik dengan kredit Wuling New Cortez mulai dari Rp4 jutaan saja.